Netflix akhirnya memastikan tanggal penayangan dari kelanjutan drama Korea orisinal terpopuler mereka, “Squid Game”. Hal ini disampaikan oleh Netflix melalui sebuah unggahan yang dibagikan di akun media sosial mereka kemarin, 30 Januari 2025.
Dalam pengumuman yang diberikan, dipastikan jika drama “Squid Game 3” akan tayang pada 27 Juni 2025 mendatang. Hal ini sesuai dengan bocoran yang sempat tidak sengaja terungkap beberapa waktu lalu.
Bersamaan dengan kepastian tanggal perilisan “Squid Game 3” ini, Netflix juga membagikan beberapa foto dan poster yang menjadi teaser dari drama tersebut.

Dalam poster yang dibagikan, tampak seorang penjaga berpakaian merah muda tengah menyeret salah satu kontestan untuk dimasukan ke dalam peti mati. Selain itu, tampak siluet dari Young Hee dan Cheol Su dalam poster tersebut. Poster ini tentu saja langsung mengingatkan para penggemar akan scene khas dari drama ini.
Sementara itu, dalam foto-foto yang dibagikan, tampak bagaimana nasib dari para kontestan yang gagal melakukan pemberontakan di “Squid Game 2”. Tampak jika Seong Gi Hun (Lee Jung Jae) mengenakan borgol di tangannya. Sementara itu, kontestan lainnya, termasuk Yong Sik (Yang Dong Geun) dan Geum Ja (Kang Ae Shim), tengah berkumpul di samping sebuah peti mati berhiaskan pita merah muda.
Foto lain menunjukan No Eul (Park Gyu Young) tampak mengenakan pakaian penjaga berwarna merah muda seperti di season 2. Selain itu, di foto berbeda, Front Man (Lee Byung Hun), tampak tengah memegang topeng hitam yang menjadi ciri khasnya dan menatap topeng tersebut dengan serius.
Simak foto-foto teaser dari “Squid Game 3” di bawah ini:




Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.