Salah satu member dari grup KPop THE BOYZ, Kevin, meminta maaf atas kontroversi yang timbul saat ia menghadiri pertandingan baseball di Gocheok Sky Dome. Permintaan maaf itu disampaikan melalui sebuah unggahan yang dikirimkan melalui akun media sosial THE BOYZ kemarin, 22 April 2025.
Sebelumnya, pada 19 April 2025 lalu, Kevin dan Eric hadir di Gocheok Sky Dome untuk menyaksikan pertandingan baseball antara Kiwoom Heroes dan KT Wiz. Mereka hadir untuk memenuhi undangan yang diberikan oleh Kiwoom Heroes selaku tuan rumah dari pertandingan ini. Bahkan, keduanya juga sempat membuka pertandingan dengan melakukan lemparan dan pukul seremonial di awal pertandingan.
Namun, di tengah pertandingan, seorang penggemar mengambil foto Kevin yang tampak tengah memegang sebuah tulisan yang ia tulis di telepon genggam miliknya. Tulisan itu sendiri bertuliskan kalimat “Aku berharap akan tiba hari di mana aku bisa menyanyikan lagu kebangsaan di Gwangju, kandang dari Kia Tigers”.
Unggahan tersebut dengan cepat ramai diperbincangkan di sosial media. Netizen menilai jika tindakan yang ia dilakukan oleh sang idola tidak sepantasnya ia tunjukan di pertandingan tim lain. Terlebih, ia hadir dalam pertandingan tersebut sebagai tamu yang diundang.
Menanggapi kontroversi yang timbul, Kevin akhirnya merilis permintaan melalui akun media sosial THE BOYZ. Dalam permintaan maaf yang ditujukan kepada penggemar baseball dan THE B (fandom THE BOYZ) ini ia menyebut jika dirinya menyadari tindakan yang ia lakukan adalah sebuah kesalahan. Menurutnya, ia seharusnya fokus untuk memberikan dukungan bagi pemain dari Kiwoom Heroes. Namun, ia secara ceroboh justru menyebut tim lain dan membuat banyak orang tersinggung.
Sang idola juga mengatakan jika ia telah meminta maaf kepada Eric karena lemparan awal yang dilakukan begitu berarti untuknya.
Kevin mengatakan jika ia telah belajar banyak bagaimana ucapan dan tindakan yang ia tunjukan bisa berakibat besar. Ia juga memastikan akan lebih berhati-hati lagi di masa mendatang agar kejadian serupa tidak kembali terjadi.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.