Rowoon akan menyapa para penggemarnya di Korea Selatan dalam sebuah acara fan meeting spesial yang tengah ia persiapkan. Hal ini terungkap berkat pengumuman yang disampaikan melalui akun media sosial agensi dari sang artis kemarin, 14 April 2025.
Dalam pengumuman yang diberikan terungkap jika sang artis akan melakukan fan meeting yang diberi tajuk “Before Blooming”. Rencananya, acara tersebut akan digelar pada 31 Mei 2025 mendatang di Donghae Culture and Arts Center Universitas Kwangwoon.
Nantinya, dalam acara ini Rowoon berencana untuk berinteraksi langsung dengan para penggemarnya melalui berbagai kegiatan. Selain itu, ia juga akan menampilkan penampilan solonya membawakan beberapa lagu di atas panggung.
Para penggemar yang berminat mengikuti acara ini bisa membeli tiketnya melalui Melon Ticket. Penjualan tiket untuk member fan club akan dibuka pada 23 April 2025 pukul 8 PM. Sementara itu, penjualan tiket reguler akan dibuka pada 29 April 2025 pukul 8 PM KST.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.