Para pemeran pendukung dalam drama “Waiting for Gyeongdo” (terjemahan literal) akhirnya diumumkan oleh JTBC. Hal tersebut diumumkan oleh stasiun televisi tersebut pada hari ini, 25 Maret 2025.
“Waiting for Gyeongdo” adalah sebuah drama komedi romantis tentang mantan sepasang kekasih bernama Lee Gyeong Do dan Seo Ji Woo. Mereka berdua pertama kali jatuh cinta di usia 20 tahun dan memulai kembali hubungan mereka di usia 28 tahun sebelum akhirnya berpisah. Beberapa tahun setelahnya, mereka kembali bertemu.
Park Seo Joon dan Won Ji Ah sebelumnya telah dikonfirmasi akan bermain sebagai pemeran utama dalam drama ini. Mereka akan memerankan karakter Lee Gyeong Do dan Seo Ji Woo.
Kini, dalam pengumuman terbaru yang disampaikan JTBC, akhirnya diketahui para pemeran pendukung yang bermain dalam drama ini. Mereka adalah Lee El, Lee Joo Young, Kang Ki Doong, dan Jo Min Guk.
Lee El akan memerankan karakter bernama Seo Ji Yeon dalam drama “Waiting for Gyeongdo” ini. Seo Ji Yeon adalah kakak perempuan dari Seo Ji Woo. Berbeda dari adiknya yang menjadi pembuat onar, Seo Ji Yeon adalah sosok kakak yang tenang dan menjadi CEO Jarim Apparel yang pintar.
Sementara itu, Lee Joo Young akan berperan sebagai Park Se Young, anggota dari klub teater Jirimeolryeol. Ia menghabiskan masa mudanya bersama dengan Lee Gyeong Do dan Seo Ji Woo. Park Se Young adalah pemimpin dari sebuah akademi seni dan mencoba memberi dukungan bagi mimpi suaminya, Cha Woo Sik, dalam segala cara.
Di sisi lain, karakter Cha Woo Sik dalam drama ini akan diperankan oleh kang Ki Doong. Cha Woo Sik adalah seorang pria tidak memiliki apa-apa, tetapi memiliki gairah besar untuk menjadi seorang aktor. Cerita cinta yang dipendam oleh Cha Woo Sik kepada istrinya, Park Se Young, disebut akan memberi warna untuk drama “Waiting for Gyeongdo” ini.
Terakhir, Jo Min Guk dalam drama ini akan memerankan karakter bernama Lee Jung Min. Lee Jung Min adalah sosok pria yang memiliki bisnis mobil bekas dan beranggapan jika dirinya menjadi penghubung di antara anggota klub Jirimeolryeol.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.