Para member dari girl group KPop NewJeans mengirimkan sebuah surat pemberitahuan resmi yang ditujukan bagi agensi mereka saat ini, ADOR. Hal tersebut diungkap oleh salah satu sumber dari dunia musik Korea Selatan pada hari ini, 13 November 2024.
Menurut sumber tersebut, surat pemberitahuan yang dikirimkan ini berisikan permintaan yang diminta untuk dipenuhi. Nantinya, jika permintaan ini tidak dipenuhi dalam waktu 14 hari setelah surat diterima, mereka mengancam akan memutuskan kontrak bersama dengan ADOR.
Salah satu permintaan yang disebut adalah dalam surat tersebut adalah mengatasi “pelanggaran signifikan” yang dirasa terjadi dalam kontrak mereka. Namun, belum diketahui apakah permintaan ini benar atau tidak.
Kelima member NewJeans, Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein, disebut menandatangani halaman terakhir surat pemberitahuan tersebut.
Perselisihan yang terjadi ini bermula di bulan April 2024 lalu, ketika HYBE melakukan audit terhadap mantan CEO ADOR, Min Hee Jin. Berdasarkan hasil audit, Min Hee Jin diturunkan dari posisi sebagai CEO. Pada bulan September lalu, member NewJeans juga sempat meminta agar Min Hee Jin diangkat kembali menjadi CEO lewat sebuah tayangan live stream. Namun, permintaan tersebut pada akhirnya tidak dikabulkan.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.