Kang Daniel kembali mendapat kritikan keras terkait posisinya sebagai MC dari sebuah acara. Hal ini terungkap setelah tayangan “Stage Fighter” tanggal 15 Oktober 2024 lalu mengudara.
Dalam kesempatan tersebut, sang artis mendapat kritikan karena dianggap tidak profesional. Ia tertangkap kamera memberikan penjelasan tentang peraturan dan pengumuman promosi dan demosi kontestan dengan terus membaca skrip yang telah disiapkan. Selain itu, ia juga sering terlihat menggunakan teleprompter. Banyak orang yang menilai jika tindakannya ini mengganggu jalannya alur acara dan gagal memberikan interaksi yang luwes dengan penonton.
Ini bukan kali pertama Kang Daniel mendapat kritik terkait dengan pekerjaannya sebagai MC. Sebelumnya, di tahun 2022 lalu, dirinya mendapat kritik ketika membawakan acara “Street Woman Fighter”. Dalam salah satu episode, dirinya memberikan komentar terhadap salah satu dancer. Ia langsung meminta maaf atas kejadian tersebut.
Tidak lama berselang, ketika membawakan acara “Street Man Fighter”, ia kembali dikritik karena salah menyebutkan nama sponsor di atas panggung.
Netizen kini menilai jika Kang Daniel tidak mau mengembangkan dirinya dan melatih kemampuannya untuk menjadi MC. Mereka kemudian membandingkan sang artis dengan Taemin. Netizen menyebut, meskipun baru sekali menjadi MC dalam acara “Road to Kingdom: ACE OF ACE”, Xiumin tampak lebih percaya diri dengan tidak selalu melihat ke arah catatan. Selain itu, Xiumin juga dinilai mampu mendekatkan diri dengan para penonton dan membawakan acara dengan lebih natural.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.