Aktris Kim Hieora disebut secara resmi telah kembali menjalani aktivitasnya setelah mendapat tuduhan melakukan bullying di masa lalu. Hal ini dilaporkan oleh Star News pada hari ini, 13 Maret 2025.
Dalam laporan yang dibuat, Star News menyebut jika sang aktris akan bermain dalam film Korea terbaru yang memiliki judul “Savior”.
Jika memang benar, ini akan menandai kembalinya dirinya di dunia akting setelah dua tahun. Ia terakhir kali diketahui beraktivitas sebagai seorang aktris dengan bermain dalam drama “The Uncanny Counter 2: Counter Punch” yang rilis di tahun 2023 lalu.
“Savior” sendiri bercerita tentang sebuah keluarga yang terjebak dalam sebuah kutukan mengerikan yang menjerat mereka sebagai imbalan atas keajaiban yang ingin mereka dapat. Film ini disebut akan dibintangi oleh Kim Byung Chul dan Song Ji Hyo sebagai pemeran utamanya.
Film “Savior” sendiri telah menyelesaikan proses syuting dan kini masuk dalam tahapan pascaproduksi. Rencananya film tersebut akan tayang pada tahun 2025 ini.
Nama Kim Hieora sendiri mendadak populer berkat aktingnya dalam drama “The Glory”. Dalam drama tersebut ia berperan sebagai Lee Sa Ra. Namun, semua berubah ketika ia mendapat tuduhan melakukan kekerasan ketika duduk di bangku sekolah. Setelah masalah tersebut diselesaikan pada bulan April 2024, kini akhirnya ia akan kembali aktif sebagai seorang aktris.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.