Leader dari grup KPop GOT7, Jay B, akan menggelar konser solo di Jakarta dalam waktu dekat. Hal ini terungkap melalui pengumuman yang disampaikan oleh promotor dari acara tersebut, Mauve Company, pada hari ini, 17 Januari 2025.
Dalam pengumuman yang diberikan, konser solo Jay B di Jakarta ini akan digelar pada tanggal 5 April 2025 mendatang. Meski begitu, belum diumumkan lokasi di mana konser tersebut nantinya akan digelar.
Kehadiran Jay B di Jakarta merupakan bagian dari tur Asia yang diberi tajuk “[𝟮𝟬𝟮𝟱 𝗝𝗔𝗬 𝗕 𝗖𝗢𝗡𝗖𝗘𝗥𝗧 [𝗧𝗔𝗣𝗘 : 𝗥𝗘 𝗟𝗢𝗔𝗗] IN ASIA”. Tur tersebut akan dibuka di Manila pada 2 Maret 2025 sebelum digelar di Taipei, Tokyo, Jakarta, dan berakhir di Kuala Lumpur pada 27 April 2025.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.