Agensi artis iNKODE mengumumkan jika mereka akan menggelar sebuah audisi global untuk mencari calon idol KPop baru di tahun 2025 mendatang. Pengumuman ini disampaikan oleh agensi artis tersebut kemarin, 18 Desember 2024.
Dalam pengumuman yang diberikan, audisi yang diberi tajuk ‘2025 iNKODE GLOBAL AUDITION’ ini akan dimulai di Seoul pada 11 Januari 2025. Setelah itu, audisi ini juga akan digelar di lima kota lainnya di Korea Selatan, yaitu Daejeon, Daegu, Gwangju, Busan, dan Jeju.
Beranjak dari Korea Selatan, audisi global ini akan hadir di Jepang, tepatnya di Tokyo dan Osaka. Dari Jepang, audisi ini akan berlanjut ke Cina, yaitu di kota Beijing dan Shanghai. Setelah Cina, audisi ini akan mengakhiri perjalanannya di Asia dengan digelar di Thailand. Terakhir, audisi ini akan diselenggarakan di Amerika Serikat.
Nantinya, publik figur terkenal di bidang KPop akan turun langsung dalam proses audisi ini. Publik figur ini adalah Jang Yoo Jin, orang yang menemukan member Wanna One dan Lee Dae Hwi AB6IX. Selain itu, Park Woo Jin, Co-Producer di Brand New Music juga akan terlibat dalam audisi ini.
Para calon idol yang berminat untuk mengikuti audisi ini bisa mendaftarkan diri melalui email audisi iNKODE mulai tanggal 16 Desember 2024 lalu. Mereka yang lahir di antara tahun 2005 hingga 2015 bisa mendaftarkan dirinya, terlepas dari jenis kelamin dan kewarganegaraan yang mereka miliki.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.