Drama “Crash” telah dipastikan kembali dengan season kedua dalam waktu dekat. Hal ini diumumkan oleh rumah produksi yang membuat drama tersebut, ASTORY, pada hari ini, 21 Agustus 2024.
Season pertama dari drama ini mengudara pada 13 Mei 2024 lalu. Drama ini menjadi drama Korea pertama yang mengangkat tema investigasi kejahatan lalu lintas dan menceritakan kisah tim Traffic Crime Investigation (TCI) dalam mengejar penjahat di jalan raya. Pada season pertama, drama ini dibintangi oleh Lee Min Ki, Kwak Sun Young, dan Heo Sung Tae.
Penayangan season pertama dari drama “Crash” tampak mendapatkan jumlah penonton yang stabil. Episode terakhir dari drama ini meraih rating 6,6% dan menjadi drama dengan rating tertinggi kedua sepanjang sejarah stasiun televisi ENA.
Penulis naskah Oh Soo Jin menyebut jika season kedua akan menunjukan dunia karakter yang lebih luas.
“Season kedua dari drama ini tidak hanya memperlihatkan chemistry antar anggota tim TCCi, tetapi juga mengangkat kisah dari para karakter di Kantor Polisi Namgang. Selain itu, nantinya di season kedua ini tim TCi juga akan dihadapkan dengan berbagai kasus kejahatan lalu lintas yang berbeda,” ungkap Oh Soo Jin.
Senada dengan Oh Soo Jin, sutradara Park Jun Woo juga memastikan akan ada yang berbeda di drama “Crash 2”.
“Terima kasih untuk dukungan dari para penonton, kami akan berusaha untuk membuat “Crash 2” menjadi drama investigasi dengan gaya Korea. Season kedua ini kami pastikan akan semakin beragam kejahatannya dan kami juga akan memutakhirkan aksi kejar-kejaran menggunakan mobil,” jelas sang sutradara.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.