Sehubungan dengan kontroversi pelayangan gugatan yang dilakukan oleh sutradara drama “Anna”, Couplang Play akhirnya memberikan pernyataan resminya. Pernyataan resmi ini dirilis melalui media masa OSEN.
Berdasarkan pernyataan resmi dari Coupang Play, mereka mendukung sutradara dan staf produksi sejak proyek ini dimulai. Namun, mereka menemukan fakta jika drama ini telah di-edit dan dinarasikan tidak sesuai dengan perjanjian awal antara Coupang Play dan rumah produksi dari drama “Anna”.
Coupang Play menyebut jika mereka sudah meminta sang sutradara untuk mengubah tayangan yang telah di-edit tersebut. Namun, sang sutradara tidak mengindahkannya. Hal inilah yang membuat Coupang Play membuat kesepakatan dengan rumah produksi untuk membuat perubahan yang mereka rasa diperlukan.
Untuk menghormati visi kreatif dari sutradara drama “Anna”, Coupang Play menegaskan jika mereka akan merilis versi director’s cut dari drama ini. Versi ini sendiri saat ini tengah mendapatkan penilaian rating dari Korea Media Rating Board.
Sebelumnya diketahui jika sutradara drama “Anna”, Lee Joo Young, mengajukan gugatan yang ditujukan kepada Coupang Play. Gugatan ini dilayangkan karena Lee Joo Young tidak puas dengan perubahan format yang dilakukan oleh Coupang Play kepada drama “Anna”.