Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein telah memastikan nama baru yang akan mereka gunakan di atas panggung. Hal ini terungkap melalui pengumuman yang disampaikan oleh pihak penyelenggara acara “ComplexCon Hong Kong 2025” di akun media sosial mereka pada hari ini, 7 Februari 2025.
Dalam pengumuman yang diberikan, kelima idol tampak memilih nama NJZ untuk mereka gunakan di atas panggung. Acara “ComplexCon Hong Kong 2025” yang akan digelar pada 21-23 Maret 2025 akan menjadi momen pertama di mana mereka menggunakan nama ini di atas panggung.
NJZ (NewJeans) sendiri akan tampil sebagai bintang tamu utama dalam acara tersebut. Selain grup itu, nantinya acara ini juga akan menghadirkan Quavo, Metro Boomin, dan Zico sebagai penampil utama mereka.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.