Boy group KPop Stray Kids baru saja membuat sejarah di chart Hot 100 milik Billboard. Hal ini terungkap melalui pengumuman yang disampaikan oleh Billboard pada tanggal 20 November 2023 waktu Amerika Serikat.
Dalam pengumuman tersebut, Billboard menyatakan jika lagu terbaru dari grup ini, “LALALALA”, berhasil masuk dalam chart Hot 100 di posisi ke-90. Ini merupakan kali pertama grup tersebut memiliki karya musik yang berhasil masuk dalam chart Hot 100. Chart Hot 100 sendiri merupakan peringkat mingguan yang dirilis oleh Billboard untuk mengetahui lagu yang paling populer di Amerika Serikat.
Stray Kids kini menjadi boy group kedua dari Korea Selatan yang berhasil masuk chart Hot 100 Billboard setelah BTS. Secara keseluruhan, mereka menjadi grup KPop generasi empat pertama yang berhasil masuk dalam chart ini.
“LALALALA” sendiri juga masuk dalam chart Global 200 di posisi ke-10 dan chart Global Excl. U.S di posisi ke-6 untuk minggu yang berakhir pada 25 November 2023.
Sebelumnya, Billboard juga mengumumkan jika mini album terbaru Stray Kids, “ROCK-STAR”, berhasil masuk dalam chart Top 200 Album di posisi puncak. Ini merupakan album keempat secara beruntun dari grup ini yang berhasil memuncaki chart tersebut dan membuat mereka menyaingi rekor dari Taylor Swift.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.