Kuliner merupakan salah satu daya tarik dari Korea Selatan selain budaya Kpop yang mulai memonopoli dunia internasional. Berbagai makanan khas Korea yang sering diperkenalkan dalam drama maupun variety show Korea membuat para pecinta Korea ikut tertarik untuk menikmati kuliner asal Negeri Ginseng tersebut.
Tak hanya makanan berat, makanan penutup alias dessert asal Korea juga layak untuk dicicipi. Penasaran apa saja makanan penutup khas Korea? Berikut deretan dessert Korea yang layak untuk dicicipi:
- Hwajeon
Makanan berbahan dasar kue beras ini memiliki bentuk yang cantik. Dibuat dari kue beras berbentuk pipih yang digoreng, hwajeon memiliki hiasan bunga yang bisa dimakan di bagian atasnya. Bunga hiasan yang digunakan pada hwajeon mengikuti perubahan musim. Pada musim semi bunga yang digunakan adalah rhondendron, sakura, dan bunga violet. Pada musim panas menggunakan bunga mawar. Bunga krisan digunakan pada musim gugur, sementara pada musim dingin menggunakan daun mugwort, parsley Jepang, atau jujube.
- Patbingsoo
Makanan penutup ini termasuk salah satu dessert yang paling terkenal di Korea Selatan. Patbingsoo terbuat dari es serut yang umumnya dicampur dengan susu kental manis dan kacang merah atau pasta kacang merah. Namun seiring perkembangan zaman dan selera dari masyarakat internasional, isi patbingsoo kini sudah mulai beragam, seperti oreo, buah, matcha, dan sebagainya.
- Bungeoppang
Roti berbentuk ikan ini juga menjadi salah satu makanan penutup yang paling terkenal dari Korea. Bentuknya yang lucu dengan rasa yang manis dari pasta kacang merah yang diisi ke dalam bungeoppang membuat makanan penutup ini cocok dimakan di berbagai musim.
- Hotteok
Makanan sejenis pancake ini terbuat dari bahan dasar tepung, air, gula, susu, dan ragi. Berbeda dengan pancake, rasa dari hotteok bukan berasal dari sirup mapple melainkan isian dalamnya, sama seperti bungeoppang. Biasanya hotteok berisi pasta kacang merah, namun dengan dewasa ini isian hotteok sudah lebih bervariasi, seperti, gula, madu, kayu manis, dan sebagainya.
- Songpyeon
Makanan penutup tradisional asal Korea ini berbuat dari beras ketan. Dibentuk seperti dumpling, songpyeon berisi pasta kacang merah atau kacang kastanye. Makanan ini biasanya hanya dibuat pada hari besar seperti Chuseok.
- Dasik
Berukuran mungil untuk satu kali gigit, dasik terbuat dari gandum yang dicampur dengan madu. Disajikan dengan warna yang berbeda-beda, dessert ini dicetak dengan huruf-huruf Cina yang memiliki arti keberuntungan, panjang umur, dan kedamaian.
- Jeonggwa
Dengan warna yang cerah, dessert yang rasanya manis ini terbuat dari potongan buah, akar, atau biji-bijian yang direndam dalam madu, sirup beras, atau air gula. Jeonggwa memiliki banyak jenis seperti saenggang jonggwa yang terbuat dari jahe atau insam jeonggwa yang terbuat dari ginseng.
- Yakgwa
Dessert khas Korea ini terbuat dari adonan gandum yang digoreng. Adonan tersebut dicampur dengan madu dan kayu manis sehingga memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang manis.