MLD Entertainment Dilaporkan Alami Kesulitan Finansial

mld entertainment

Sumber gambar: MLD Entertainment

Agensi dari grup KPop Momoland, MLD Entertainment, saat ini dilaporkan tengah mengalami masalah keuangan. Hal tersebut dilaporkan oleh Star Today kemarin, 17 Juli 2024.

Dalam laporan yang dibuat Star Today, disebutkan jika agensi ini telah gagal membayar karyawannya tepat waktu. Bahkan, sebagian besar karyawannya telah diminta untuk mengundurkan diri. Kini, dilaporkan jika agensi tersebut hanya menyisakan lima karyawan yang masih bekerja di sana.

Para mantan karyawan yang diminta mengundurkan diri disebut tidak menima hak pesangon mereka. Bahkan, setelah melaporkan kejadian ini ke Kantor Buruh, mereka hanya mendapatkan pesangan senilai setengah dari yang seharusnya mereka dapatkan.

MLD Entertainment sendiri dibuka pada tahun 2015 lalu. Mereka meraih kesuksesan setelah beberapa lagu Momoland booming di tengah masyarakat. Lagu-lagu tersebut diantaranya adalah “Bboom Bboom”, “BAAM”, dan “Yummy Yummy Love”. Meski begitu, sayangnya Momoland resmi dibubarkan pada 27 Januari 2023 lalu.

Agensi ini juga sempat memberikan debut kepada beberapa grup lainnya, seperti T1419 (TFN), Lapillus, dan Horizon. Namun, sayangnya grup-grup tersebut tidak bisa meraih kesuksesan yang sama seperti Momoland.

Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.

Exit mobile version