Lee Jung Jae, Lee Jung Eun, dan Im Siwan diundang ke acara penghargaan 7th London East Asia Film Festival (LEAFF). Tidak sekedar diundang sebagai tamu, mereka diundang sebagai penerima penghargaan dalam acara ini.
7th London East Asia Film Festival memang mengumumkan pemenang dari setiap kategori sebelum malam penganugerahan dilaksanakan. Hal ini yang membuat publik tahu jika ketiga artis asal Korea tersebut diundang sebagai penerima pengharagaan.
Lee Jung Jae membawa pulang penghargaan “LEAFF Honorary Award”. Penghargaan ini berhasil ia peroleh setelah menjadi aktor Asia pertama yang memenangkan penghargaan “Best Actor” dalam Emmy Awards. Selain itu, kemampuannya sebagai sutradara dan pemeren utama dalam film “Hunt” semain menguatkan posisinya untuk memenangkan penghargaan dalam LEAFF ke-7 ini.
Sementara itu, Lee Jung Eun berhasil membawa pulang penghargaan “LEAFF Best Actor”. Penghargaan ini berhasil ia peroleh berkat kemampuan akting yang ia tunjukkan dalam film “Hommage”
Terakhir, Im Siwan berhasil meraih penghargaan “LEAFF Rising Star”. Penghargaan yang mulai tahun ini diubah namanya menjadi “buldak Rising Star Award” ini memang diberikan untuk mendukung film dan pembuat film Korea untuk tayang du Eropa. Im Siwan sendiri mendapatkan penghargaan ini berkat kemampuan aktingnya dalam film “Emergency Declaration”.
Acara malam penganugerahan 7th London East Asia Film Festival sendiri sudah diadakan pada 19 Oktober 2022 pukul 7:30 PM waktu setempat.