Tak Kalah Seru, 5 Drama Korea Ini Ternyata Hasil Remake Dorama Jepang

Sumber Gambar : mymodernmet.com

Sumber Gambar : mymodernmet.com

Ide untuk membuat drama Korea dewasa ini tak hanya sekadar murni dari imajinasi dan kreativitas para produser, namun juga diadaptasi dari webtoon atau dorama Jepang. Dengan tayangan drama yang harus memenuhi jam tayang stasiun televisi, tak heran adaptasi dari media lain diperlukan.

Untuk me-remake dorama Jepang menjadi drama Korea, dibutuhkan penyesuaian jumlah episode karena biasanya dorama lebih pendek daripada drakor yang umumnya berjumlah 16 episode. Di sinilah kreativitas produser diperlukan untuk mengembangkan jalannya cerita.

Berikut ini adalah deretan drakor yang di-remake dari dorama Jepang:

  1. Today’s Webtoon

Di-remake dari dorama berjudul Sleepeeer Hit!, drama yang tayang di bulan Juli 2022 ini menceritakan kisah seorang atlet judo bernama On Ma Eum (Kim Se Jeong) yang terpaksa pensiun karena cedera. Menghadapi akhir dari karirnya, On Ma Eum sempat terpuruk sebelum ia menemukan webtoon. Dari webtoon, gadis tersebut menemukan harapan baru dan akhirnya bekerja sebagai editor webtoon.

  1. The Smile Has Left Your Eyes

Drama yang dirilis tahun 2018 ini merupakan adaptasi dari dorama berjudul Sora Kara Furu Ichioku no Hoshi. Drama bertema thriller misteri ini bercerita tentang Kim Moo Young (Seo In Guk) yang merupakan mantan narapidana, di mana kehidupannya berubah setelah bertemu dengan Yoo Jin Kang (Jung So Min). Hubungan keduanya mendapat pertentangan dari Jin Kook, kakak Jin Kang yang juga merupakan seorang detektif.

  1. Mother

Berasal dari dorama berjudul sama, Mother menceritakan tentang Kang Soo Jin (Lee Bo Young), guru SD, yang terpaksa menculik Kim Hye Na (Heo Yool) karena dianiaya oleh keluarganya sendiri. Soo Jin pun berusaha menjadi ibu pengganti bagi Hye Na untuk melindunginya.

  1. Because This Is My First Love

Diadaptasi dari dorama berjudul Nigeru wa Haji da ga Yaku ni Tatsu, drama ini bercerita tentang pasangan yang terpaksa menikah kontrak demi mencapai tujuan bersama. Yoon Ji Jo (Jung So Min) dan Nam Se Hee (Lee Min Ki) yang mengira dapat menyelesaikan kontrak pernikahan mereka sesuai perjanjian ternyata malah terlibat dalam konflik yang lebih pelik.

  1. Playfull Kiss

Drama ini merupakan remake dari dorama Itazura na Kiss. Drama ini berkisah tentang kisah cinta Oh Ha Ni (Jung So Min) dan Baek Seung Jo (Kim Hyun Joong). Keduanya harus tinggal dalam satu rumah karena suatu alasan dan sejak itu kisah cinta mereka dimulai.

Exit mobile version