Salah satu member dari grup KPop SNSD, Taeyeon, memutuskan untuk memperpanjang kontraknya bersama SM Entertainment. Pengumuman seputar perpanjangan kontrak itu disampaikan oleh SM Entertainment pada hari ini, 9 Januari 2026.
Menurut pernyataan yang disampaikan, SM Entertainment menyebut jika mereka merasa bahagia bisa melanjutkan kerja sama bersama sang idola. Mereka pun memastikan akan terus memberi dukungan agar dirinya semakin bersinar sebagai artis global.
Taeyeon sendiri melakukan debut di industri entertainment sebagai bagian dari SNSD di tahun 2007 lalu. Ia pun telah menjalani debut sebagai musisi solo sejak tahun 2010. Kini, ia telah bergabung di SM Entertainment selama lebih dari 19 tahun.
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.
