Tanggal debut dari sub-unit terbaru grup KPop SEVENTEEN, Hoshi x Woozi, akhirnya telah diumumkan kepada para penggemar. Hal tersebut diumumkan melalui sebuah unggahan yang dikirimkan pada tengah malam tadi, 19 Februari 2025.
Dalam pengumuman yang diberikan, sub-unit ini akan melakukan debut dengan merilis single album perdana mereka. Single album yang diberi judul “BEAM” ini rencananya akan dirilis pada tanggal 10 Maret 2025 mendatang pukul 6 PM KST.
Sebelumnya, di bulan Desember 2024 lalu, debut dari sub-unit ini sudah diumumkan oleh pihak agensi. Namun, tanggal pasti debutnya pada saat itu belum diungkap kepada publik.
Kedua member SEVENTEEN ini memiliki julukan “Hosh-Woo Alert” (berasal dari permainan kata dari nama dan bahasa Korea dari cuaca) memang telah lama dipuji chemistry-nya. Mereka sempat berduet dalam lagu “Shoot Me Before You Go” yang ada di album kedua SEVENTEEN, “Teen, Age”.
Simak teaser perdana single album “BEAM” dari Hoshi x Woozi SEVENTEEN di bawah ini:
Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.