“Seven” Buat Jungkook Semakin Berjaya di Billboard

jungkook

Sumber gambar: BIGHIT MUSIC

Jungkook BTS meneruskan pencapaian spesialnya di chart Billboard dengan single solo debutnya, “Seven” (feat. Latto). Hal ini terungkap lewat update terbaru yang diberikan oleh Billboard kemarin, 8 Agustus 2023.

Pada bulan lalu, sang idola menjadi musisi solo Korea pertama yang berhasil memiliki lagu yang memuncaki chart Hot 100, Global 200, dan Global Excl. U.S secara bersamaan. Hal ini bisa terjadi setelah “Seven” berhasil memuncaki ketiga chart tersebut secara bersamaan.

Dalam update yang diberikan Billboard, untuk minggu yang berakhir pada 12 Agustus 2023, “Seven” masih memuncaki chart Global 200 dan Global Excl. U.S. Ini berarti lagu tersebut telah memuncaki kedua chart tersebut selama tiga minggu berturut-turut. Dengan pencapaian ini, Jungkook menjadi solois pertama Korea Selatan dengan lagu yang mampu bertahan tiga minggu berturut-turut di kedua chart tersebut.

Selain itu, “Seven” juga masih berada di posisi 30 besar dalam chart Hot 100 untuk minggu ketiganya. Untuk minggu ini, lagu tersebut berada di posisi ke-30 setelah dua minggu sebelumnya berada di posisi 10 besar. Pencapaian ini membuat Jungkook menjadi musisi Korea kedua dalam sejarah yang berada dalam posisi 30 besar chart Hot 100 selama tiga minggu berturut-turut.

Menariknya, “Seven” justru naik ke posisi ke-20 dalam chart Pop Airplay dari Billboard untuk minggu ini. Ini merupakan posisi tertinggi yang berhasil diraih oleh “Seven” setelah tiga minggu berada di chart tersebut.

Jungkook sendiri saat ini berada di posisi ke-57 dalam chart Artist 100 minggu ini. Ini merupakan minggu ketujuh secara berturut-turut dirinya masuk dalam chart tersebut.

Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.

Exit mobile version