NewJeans Jadi Grup KPop Tercepat yang Masuk Chart Hot 100 Billboard

newjeans

Sumber gambar: ADOR

Grup KPop yang dijuluki monster rookie, NewJeans, kembali membuat sensai di chart Billboard. Hal ini dikarenakan mereka kembali membuat sejarah dalam salah satu chart musik paling populer di dunia.

Pada 17 Januari 2023 kemarin, BIllboard mengumumkan jika single “Ditto” dari grup idola ini berhasil melakukan debut dalam chart Hot 100. Lagu ini berada di posisi ke-96 dalam debutnya. Ini merupakan kali pertama grup ini memiliki lagu yang masuk dalam chart Hot 100 ini.

Chart Hot 100 sendiri adalah ranking mingguan dari lagu-lagu yang paling populer di Amerika Serikat.

Dengan pencapaian ini, NewJeans kini menjadi grup KPop perempuan keempat dalam sejarah yang berhasil masuk dalam chart Hot 100. Sebelumnya, sudah ada grup KPop Wonder Girls, BLACKPINK, dan TWICE yang berhasil lebih dulu meraih pencapaian tersebut. 

Selain itu, secara keseluruhan, NewJeans menjadi grup KPop kelima yang meraih pencapaian ini. Ini dikarenakan ada BTS dari kelompok grup KPop laki-laki yang lebih dulu mencapai posisi tersebut.

Menariknya, grup bentukan ADOR ini menjadi grup KPop tercepat dalam sejarah yang berhasil masuk dalam chart Top 100 di Billboard. Mereka diketahui baru saja melakukan debut di industri musik kurang dari enam bulan yang lalu.

Exit mobile version