Netflix Rilis Preview “Squid Game” Season 2

Serial Squid Game dengan genre thriller yang tayang di Netflix,dikenal sebagai fenomena global pada tahun 2021, dan fans telah menantikan season keduanya sejak serial itu ditayangkan.

Kini Netflix akhirnya merilis teaser Squid Game 2 yang dijadwalkan rilis tahun ini.

Dalam potongan gambar untuk teaser season barunya, karakter utama, Seong Gi Hun (juga dikenal sebagai Pemain 456), yang diperankan oleh Lee Jung Jae, telah kembali.

Rambut merahnya telah berubah, dan dia terlihat menghadapi penjaga bertopeng lagi.

Lee Byung Hun juga telah kembali. Dia mengulangi perannya sebagai Hwang In Ho, yang merupakan Front Man (pengawas Squid Game).

Gong Yoo juga akan kembali untuk season kedua Squid Game. Dia akan kembali sebagai salesman terkenal yang merekrut peserta Squid Game.

Di preview yang dirilis netflix, dia bertemu dengan Gi Hun.

Preview itu juga menampilkan salah satu wajah baru dari Squid Game 2.

Karakter yang belum diketahui namanya digambarkan sedang memegang kartu yang diberikan kepada calon kontestan.

Sementara itu, ini daftar artis yang dikonfirmasi akan tampil di “Squid Game” Season 2

Bakalan seru banget nih, Vibers!

Cek berita seputar korea lainnya di Google News Kami, Vibers!

Exit mobile version