Jungkook BTS Jadi Salah Satu Orang Paling Dicari di Piala Dunia 2022

Sumber gambar: www.thenews.com.pk

Sumber gambar: www.thenews.com.pk

Jungkook BTS menjadi salah satu dari lima figur publik yang paling diperbincangkan selama Piala Dunia 2022. Hal ini diumumkan oleh Netbase Quid kemarin, 21 Desember 2022.

Menurut data dari Netbase Quid, Jungkook menjadi satu-satunya figur non-atlet dan figur asal Asia yang masuk dalam daftar ini. Dirinya berada di posisi keempat dan hanya kalah dari Messi, Cristiano Ronaldo, dan Mbappe. Bahkan, nama Jungkook lebih sering ditulis dibandingkan Neymar.

Hal ini tidak terlepas dari kontribusi Jungkook dalam mengisi original soundtrack (OST) Piala Dunia 2022 Qatar ini. Diketahui jika Jungkook menyanyikan lagu berjudul “Dreamers” untuk Piala Dunia kali ini. 

Lagu “Dreamers” ini ternyata disukai banyak orang. Meskipun kepopulerannya masih di bawah lagu “Waka Waka (This Time for Africa” dari Piala Dunia 2010, kepopuleran “Dreamers” bahkan mengalahkan OST utama Piala Dunia 2022. OST utama dari Piala Dunia 2022 sendiri berjudul Hayya Hayya (Better Together) yang dinyanyikan Trinidad Cardona, Davido, dan AISHA.

Penampilan Jungkook BTS saat pembukaan Piala Dunia yang berlangsung pada 20 November 2022 lalu juga menjadi buah bibir di banyak kalangan. Dirinya seakan tidak canggung tampil di hadapan 68.895 penonton yang hadir di stadion dan jutaan penonton yang menyaksikan dari seluruh dunia. Bahkan, penampilannya pada pembukaan tersebut mendapat pujian dari penonton yang bukan ARMY.

Exit mobile version