JHope Ungkap Penyesalan Terbesar Menjelang Wamil

jhope

Sumber gambar: Dispatch

Sejak melakukan debut di tahun 2013 bersama dengan BTS, JHope dikenal netizen dari talenta, karisma, dam aura positif yang selalu ia tunjukkan. Ia bahkan mendapat julukan “Happy Virus” dari netizen karena kegembiraan yang selalu ia bawa ke mana pun dirinya pergi.

Ketika agensi dari BTS, HYBE, mengumumkan jika JHope membatalkan penundaan wajib militer (militer), para penggemar lantas terkejut. Mereka merasa sedih sosok idola mereka akan pergi untuk sementara waktu.

Di tengah kesedihan para penggemar ini, J-Hope semakin menambah pedih hati penggemar. Hal ini ia lakukan setelah menggelar sesi live broadcast beberapa saat setelah pengumuman pembatalan penundaan wamil disampaikan oleh HYBE.

Dalam kesempatan tersebut, J-Hope mengungkap jika dirinya merasa menyesal. Penyesalan ini dikarenakan ia tidak bisa menjadi pendukung utama dari member BTS lain karena sibuk dengan kegiatan solo. Selain itu, ia juga disibukkan dengan persiapan untuk memulai wamil. Menurut JHope, sangat menyesakkan bagi dirinya tidak bisa memberikan dukungan kepada member BTS lainnya. 

J-Hope sendiri memang dikenal sebagai pendukung utama dari member BTS lainnya. Dirinya seringkali tertangkap memberikan dukungan dalam setiap kegiatan solo yang dilakukan oleh rekan satu grupnya. Baik melalui komentar di Instagram, hadir dalam tayangan live broadcast, hingga menghadiri kegiatan solo dari member lain. 

Jimin menjadi member BTS lain yang paling dibahas oleh J-Hope dalam sesi live broadcast ini. Jimin memang diketahui akan segera melakukan debut sebagai solo artis dengan merilis single berjudul “Face” di bulan Maret mendatang.

J-Hope menyebut jika dirinya belum sempat mendengar semua lagu yang akan dirilis pada debut solo dari Jimin. Namun, dirinya menantikan kegiatan promosi yang akan dilakukan oleh Jimin.

Dalam sesi live broadcast, JHope juga tidak berhenti untuk menyanjung etos kerja yang dimiliki oleh Jimin. Dirinya menyebut jika Jimin selalu berusaha untuk membuat musik terbaik bagi ARMY.

Exit mobile version