Jeno “NCT” akan Jadi Idol Pertama Korea yang Membuka Peragaan Busana di New York Fashion Show

Sumber gambar: SM Entertainment

Sumber gambar: SM Entertainment

Salah satu member grup idola “NCT”, Jeno, akan menjadi idol KPop pertama yang membuka sebuah peragaan busana di New York Fashion Week. Hal ini diumumkan oleh fashion designer, Peter Do, kemarin.

Menurut Peter Do, Jeno akan membuka pagelaran busana miliknya untuk koleksi musim semi/panas 2023 di New York Fashion Week. Sebelumnya, Peter juga pernah bekerja sama dengan rekan satu grup Jeno, Johnny, ketika sang idola menghadiri acara Met Gala.

Peter Do menyebut jika sebuah keputusan mudah untuk memilih Jeno guna membuka pagelaran busananya. Jeno disebut Peter Do mampu merepresentasikan image Peter Do untuk seorang laki-laki, yaitu percaya diri, pelopor, dan memiliki banyak ekspresi. Ia menyebut jika dirinya menaruh hormat kepada artis yang memiliki image tersebut karena begitu banyak waktu yang dibutuhkan sang artis untuk memunculkan image tersebut.

Selain dengan Jeno “NCT”, dalam pagelaran busana di New York Fashion Week ini, Peter Do juga akan bekerja sama dengan beberapa artis SM Entertainment lain. Shohei dan Eunseok “SM Rookies” menjadi tamu spesial dalam acara ini. Sedangkan Seulgi “Red Velvet” akan turut berjalan di runway.

Pagelaran busan Peter Do dalam New York Fashion Week akan berlangsung pada tanggal 13 September 2022 waktu setempat.

Exit mobile version