Sutradara film fenomenal “Parasite”, Bong Joon-ho, diketahui akan segera kembali menyutradarai sebuah film. Film ini akhirnya diketahui pada akhir 2021 lalu dan akan berjudul “Mickey7”. Menariknya, tidak hanya menjadi sutradara, Bong Joon-ho juga akan bertindak sebagai penulis dan produser dalam film “Mickey7”.
Pada akhir 2021 lalu juga terungkap jika Robert Pattinson akan menjadi salah satu pemeran dalam film ini. Menariknya, banyak spekulasi yang menyebut jika Robert akan memerankan tokoh Mickey7 (dan kemungkinan besar Mickey8).
Selain Robert, baru-baru dirilis beberapa aktor dan aktris lain yang akan berpartisipasi dalam “Mickey7”. Tidak tanggung-tanggung, nama-nama besar seperti Mark Ruffalo, Naomi Ackie, dan Toni Collette digandeng oleh Bong Joon Ho untuk ikut berpartisipasi dalam film ini.
Dalam memproduksi film “Mickey7” ini Joon-ho tidak sendirian. Dirinya akan bekerja sama dengan Dooho Choi dari Kare Street Picture Company dan Dede Gardner serta Jeremy Kleiner dari Plan B. Kerja sama ini bisa terjadi karena memang sudah menjadi kesepakatan antara Joon-ho dan Warner Bros selaku distributor.
“Mickey7” merupakan film adaptasi novel berjudul sama yang ditulis oleh Edward Ashton. Menariknya, Joon-ho sendiri berminat untuk membuat film ini bahkan sebelum novelnya dirilis secara resmi. Sebuah laporan menyebut jika Edward memang sudah menyodorkan manuskrip naskah novelnya terlebih dahulu kepada Joon-ho.
Novel “Mickey7” menceritakan tentang “Mickey7”, sosok kloning manusia yang diterjunkan untuk menjajah dunia es. Namun, dalam perjalanannya “Mickey7” menghilang dan digantikan oleh “Mickey8”. Nantinya “Mickey7” ternyata masih hidup dan berusaha menutupi kehadiran “Mickey8”. Ini dikarenakan jika diketahui kedua “Mickey” masih hidup, maka keduanya akan dibunuh.
Film “Mickey7” merupakan salah satu film paling ditunggu. Selain karena bertabur bintang, banyak yang menyebut jika “Mickey7” versi Joon-ho akan sangat berbeda dengan versi novelnya.