Dispatch Sebut CEO Source Music Berperan Penting untuk Karir NewJeans

newjeans

Sumber gambar: ADOR

Para member dari girl group KPop NewJeans disebut bisa melakukan debut karena andil besar dari agensi Source Music. Hal ini dilaporkan oleh Dispatch kemarin, 24 April 2024.

Dalam laporan yang dibuat Dispatch, disebutkan jika Minji bergabung dengan Source Music pada tahun 2017. Setelah itu, Hanni mengikuti jejaknya dengan bergabung di agensi tersebut pada tahun 2019. Keduanya berhasil masuk ke dalam agensi tersebut melalui proses audisi global yang diadakan oleh Big Hit dan Source Music.

Setelah kedua artis ini masuk ke Source Music, barulah Haerin dan Danielle bergabung di agensi tersebut pada tahun 2020. Hyein adalah member terakhir yang masuk ke Source Music pada tahun 2021 setelah melewati proses audisi.

Ini berarti seluruh member NewJeans dipilih oleh CEO dari Source Music, So Sung Jin. Terlebih, kelima orang ini menjadi trainee di agensi tersebut hingga paruh kedua tahun 2021 lalu.

Kelima orang ini baru pindah agensi setelah Min Hee Jin diberikan tugas untuk mempersiapkan debut bagi sebuah girl group baru di bawah Source Music. Namun, alih-alih memberikan debut di bawah Source Music, dirinya meminta agar girl group baru ini diberikan debut di bawah naungan label independennya sendiri. Itulah yang akhirnya menjadi awal kelahiran dari ADOR.

Setelah ADOR berdiri, Min Hee Jin akhirnya beberapa trainee dari Source Music yang ingin ia bawah ke ADOR. Di antara beberapa trainee ini kemudian terpilih Minji, Hanni, Haerin, Danielle, dan Hyein untuk pindah. ADOR kemudian hanya memberikan ganti rugi berupa biaya pelatihan trainee kepada Source Music.

Dispatch lantas menyoroti jika Min Hee Jin bisa saja mendapatkan kredit atas kesuksesan dari NewJeans. Namun, jika gagal, HYBE yang akan menerima semua konsekuensi yang ada.

Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.

Exit mobile version