Daftar Pemenang Baeksang Arts Awards 2022

sumber gambar: https://www.baeksangawards.co.kr/

sumber gambar: https://www.baeksangawards.co.kr/

Pagelaran akbar Baeksang Arts Awards kembali digelar di Korea Selatan. Baeksang Arts Awards sendiri adalah ajang terbesar bagi insan film, televisi, dan teater bagi masyarakat Korea Selatan. Ajang yang digelar untuk ke-58 kalinya ini diadakan di Korea International Exhibition Center (KINTEX) di Ilsan. 

Baeksang Arts Awards 58 ini kembali dipandu oleh Shin Dong-yup, Suzy, dan Park Bo-gum untuk kelima kalinya secara beruntun. Meski begitu, Park Bo-gum sempat absen pada pagelaran Baeksang Arts Awards 2021 karena tengah menjalani wajib militer. Menariknya, Baeksang Arts Awards 58 adalah aktivitas besar pertama bagi Park Bo Gum setelah menyelesaikan kewajibannya.

Lee Junho menjadi bintang dalam pagelarang Baeksang Arts Awards 58. Junho yang juga merupakan member dari grup 2PM ini berhasil meraih penghargaan aktor terbaik kategori drama. Perannya sebagai Raja Jeong Jo dalam drama The Red Sleeve membawa Junho mencatat sejarah sebagai idol-aktor pertama yang memenangkan pengharagaan Best Actor. Junho berhasil mengalahkan nama-nama tenar lain, seperti Lee Jung-jae dan Im Siwan. Hebatnya lagi, ini adalah kali pertama Junho dinominasikan untuk kategori ini.

Pengharagaan kategori Grand Prize Film berhasil didapatkan oleh Ryu Seung Wan setelah dirinya sukses menjadi sutradara “Escape from Mogadishu”. “Escape from Mogadishu” sendiri juga meraih titel Best Film. Untuk kategori Grand Prize Televisi jatuh kepada series fenomenal “Squid Game”.

Penghargaan aktris terbaik drama jatuh kepada Kim Tae-ri. Sedangkan untuk kategori aktor dan aktris film terbaik jatuh kepada Sol Kyung-gu dan Lee Hye Young.

Berikut ini daftar lengkap pemenang Baeksang Arts Awards 58:

Televisi

Grand Prize: “Squid Game

Best Drama: “D.P.”

Best Variety Show: “Street Woman Fighter”

Best Educational Show: “Documentary Insight National Team” (judul tentatif)

Best Director: Hwang Dong Hyuk (Squid Game)

Best Actor: Lee Junho (The Red Sleeve)

Best Actress: Kim Tae Ri (Twenty Five, Twenty One)

Best Supporting Actor: Jo Hyun Chul (D.P.)

Best Supporting Actress: Kim Shin Rok (Hellbound)

Best New Actor: Goo Kyo Hwan (D.P.)

Best New Actress: Kim Hye Joon (Inspector Koo)

Best Male Entertainer: Lee Yong Jin

Best Female Entertainer: Joo Hyun Young

Best Screenplay: Kim Min Seok (Juvenile Justice)

Best Art Direction: Jung Jae Il (Squid Game)

TikTok Popularity Award: Lee Junho (The Red Sleeve), Kim Tae Ri (Twenty Five, Twenty One)

Film

Grand Prize: Ryu Seung Wan (Escape from Mogadishu)

Best Film: “Escape from Mogadishu”

Best Director: Byun Sung Hyun (King Maker)

Best New Director: Jo Eun Ji (Perhaps Love)

Best Actor: Sol Kyung Gu (King Maker)

Best Actress: Lee Hye Young (In Front of Your Face)

Best Supporting Actor: Jo Woo Jin (King Maker)

Best Supporting Actress: Lee Soo Kyung (The Miracle)

Best New Actor: Lee Hong Nae (Hot Blooded)

Best New Actress: Lee Yoo Mi (Young Adult Matters)

Best Screenplay: Jung Ga Young, Wang Hye Ji (Romance Without Love)

Best Art Direction: Choi Young Hwan (Escape from Mogadishu)

Teater

Baeksang Play Award: “Turkish March”

Best Short Play: Director Kim Mi Ran (This May Be a Failed Story)

Best Actor: Park Wan Gyu (Red Leaves)

Best Actress: Hwang Soon Mi (Hongpyung Gukjeon)

Exit mobile version