Mantan member grup idola “April”, Kim Chae Won atau Chaewon, kembali menegaskan jika dirinya tidak bersalah dalam kasus dugaan perundungan yang ditujukan kepadanya. Sebelumnya, beberapa bulan lalu, Chaewon dituduh melakukan bully kepada temannya sesama member “April”, Lee Hyun Joo.
Penegasan Chaewon jika dirinya tidak bersalah dalam kasus bully ini sampaikan di akun YouTube pribadinya pada hari Kamis lalu. Dalam kesempatan itu, ia mengungkap jika kasus ini tidak dilanjutkan oleh pihak berwenang karena tuduhannya sulit dibuktikan.
Dalam akun Youtube tersebut, Chaewon juga berterimakasih kepada semua orang yang selalu mendukung dirinya di saat sulit dan meminta maaf sudah membuat khawatir. Chewon menyatakan jika dirinya percaya tidak pernah berbohong dalam kasus ini. Ia juga menyebut tidak akan menuntun balik semua pihak yang melaporkannya.
Sebelumnya, Chaewon dituduh melakukan bully kepada Lee Hyun Joo. Tuduhan ini bahkan berujung kepada laporan kepada pihak berwenang. Selain itu, Chaewon juga disebut memiliki hubungan buruk dengan member lain serta berkencan dengan manager grup tersebut. Pada awal tahun ini, Chaewon dengan tegas menyatakan jika semua rumor tersebut tidak benar.
Kekisruhan ini membuat grup “April” akhirnya dibubarkan oleh agensinya. Chaewon juga memutuskan keluar dari DSP Media pada 11 Februari 2022 setelah kontraknya berakhir. Setelah keluar, Chaewon memilih untuk berkomunikasi dengan fans lewar akun Youtube.