Ahn Jae-hyun Ditunjuk Menjadi Direktur Layanan Pelanggan Kehormatan Kantor Pajak Seongdong

ahn jae-hyun

Sumber gambar: Naver

Aktor Ahn Jae-hyun ditunjuk untuk menjadi direktur layanan pelanggan kehormatan dalam upacara “Hari Wajib Pajak” di Kantor Pajak Seongdong. Hal ini diungkap oleh agensi dari sang aktor, HB Entertainment, kemarin, 13 Maret 2025.

“Hari Wajib Pajak” sendiri adalah acara tahunan yang dibuat untuk mempromosikan budaya membayar pajak secara jujur. Selain itu, acara ini juga dibuat untuk memberikan penghargaan kepada individu dan bisnis yang telah berkontribusi terhadap keuangan negara.

Selama upacara tersebut, Jae-hyun berkesempatan untuk merasakan langsung pekerjaan administrasi perpajakan. Ia juga memperluas pemahamannya tentang urusan pajak nasional dalam kesempatan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Ahn Jae-hyun menyampaikan rasa terima kasihnya karena telah ditunjuk sebagai direktur layanan pelanggan kehormatan. Ia menyebut jika dirinya merasa terhormat menerima peran bergengsi ini. Selain itu, ia juga mengatakan jika dirinya akan terus mempraktikkan pembayaran pajak secara jujur ​​di masa mendatang.

Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.

Exit mobile version