ADOR akan Ambil Langkah Hukum untuk Melindungi Member NewJeans

newjeans

Sumber gambar: ADOR

Agensi dari grup KPop NewJeans, ADOR, mengumumkan rencana mereka untuk menempuh jalur hukum guna melawan unggahan jahat yang menyerang artisnya. Pernyataan ini disampaikan oleh agensi tersebut kemarin, 5 Juni 2024.

Dalam pernyataan tersebut, agensi ini menyebut jika mereka secara konsisten melakukan pengawasan di berbagai komunitas. Lewat pengawasan ini, mereka menyebut jika belakangan ini unggahan jahat yang menyerang artis mereka meningkat jumlahnya.

Untuk menanggulangi masalah ini, mereka tengah mempersiapkan langkah hukum, baik gugatan perdata maupun pidana. Mereka juga memastikan tidak akan memberikan toleransi kepada para pelaku.

Selain itu, ADOR meminta kepada para penggemar NewJeans untuk melapor jika menemukan unggahan yang menyerang idola mereka. Laporan tersebut bisa dikirimkan melalui surel ke bagian hukum ADOR yang beralamatkan di protect@ador.world.

Berikut ini pernyataan resmi dari ADOR yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia:

Halo, ini ADOR.

Kami secara konsisten memantau berbagai komunitas terkait dengan komentar jahat, pemasaran viral yang bermaksud buruk, fitnah, penghinaan, dan pencemaran nama baik dengan menyebarkan informasi yang tidak berdasar tentang NewJeans. Khususnya, kami menyadari adanya peningkatan baru-baru ini dalam postingan jahat anonim yang menargetkan para anggota.

Sebagai hasilnya, kami saat ini sedang mempersiapkan tindakan hukum termasuk gugatan perdata dan pidana, dan juga ingin menyebutkan bahwa tidak akan ada penyelesaian atau keringanan yang diberikan kepada pelaku tindakan tersebut.

Kami berencana untuk menggunakan semua cara yang mungkin untuk melacak postingan seperti itu di komunitas anonim yang umumnya sulit dideteksi, dan akan mengambil tindakan hukum sesuai dengan hal tersebut.

Di bawah ini adalah informasi mengenai pengajuan laporan tindakan yang melanggar hak-hak NewJeans. Kami meminta Anda untuk melaporkan aktivitas seperti itu, termasuk postingan jahat, ke alamat email resmi ADOR untuk urusan hukum (protect@ador.world).

Kami selalu bersyukur atas dukungan Anda, Dan akan terus bekerja untuk memastikan bahwa hak-hak anggota NewJeans terlindungi.

Terima kasih.

Vibers, temukan berbagai informasi seputar KPop lainnya bersama Vibrance di Google News.

Exit mobile version