7 Drama Terbaik Choi Siwon

Sumber Gambar : pinterest.com

Sumber Gambar : pinterest.com

Siapa yang tidak kenal dengan Choi Siwon? Aktor sekaligus idol asal Korea Selatan itu telah menjadi salah satu ikon terkenal yang membintang beberapa produk iklan di Indonesia. 

Tak sekadar berkontribusi dalam dunia hiburan, Siwon juga ditunjuk untuk merepresentasikan UNICEF di wilayah Asia Timur. Idol tampan ini merupakan anggota boyband Super junior yang menjadi salah satu pelopor perkembangan budaya Korea di dunia.

Dalam dunia seni peran, Siwon juga cukup sering tampil di berbagai film dan drama. Sebagai penggemar Siwon, kalian wajib nonton tujuh drama terbaiknya ini!

  1. Oh! My Lady

Drama ini merupakan drama pertama Choi Siwon sebagai pemeran utama. Pada drama yang dirilis tahun 2010 ini, Siwon berperan sebagai seorang artis bernama Min Woo. 

Suatu hari, seorang anak perempuan tiba-tiba datang ke rumahnya dan mengaku sebagai anak kandungnya. Min Woo kemudian meminta asisten rumah tangganya, Yoo Gae Hwa (Chae Rim), untuk mengurus anaknya. Dari sinilah kisah cinta keduanya dimulai!

  1. My Fellow Citizens

Dalam drama ini, Siwon memerankan tokoh bernama Yang Jung Kook yang merupakan seorang penipu ulang. Selama melakukan aksinya, ia sama sekali tidak pernah tertangkap. Suatu hari, Jung Kook yang ditinggal kabur pacarnya bertemu dengan Kim Mi Young (Lee Yoo Young) yang juga baru saja diselingkuhi. Namun, Mi Young bekerja sebagai seorang detektif. Penipu pacaran dengan detektif, bagaimana jadinya ya?

  1. Revolutionary Love

Drama yang rilis tahun 2017 ini menceritakan kisah Byun Hyuk (Choi Siwon) yang merupakan anak orang kaya yang sangat manja. Suatu hari Byun Hyuk terlibat suatu masalah yang mempertemukannya dengan Baek Joon (Kang So Ra). Pertemuan tersebut membawa perubahan dalam kehidupan mereka berdua.

  1. She Was Pretty

Kali ini Siwon memerankan Kim Shin Hyuk, seorang editor yang lucu. Drama ini bercerita tentang perjuangan Kim Shin Hyuk mendapatkan cinta Kim Hye Jin (Hwang Jung Eum) namun ia harus bersaing dengan Ji Sung Joon (Park Seo Jun).

  1. Athena: Goddess of War

Kembali menunjukkan pesona yang berbeda, kali ini Siwon tampil sebagai agen khusus bernama Kim Jun Ho. Athena yang merupakan kelompok teroris yang dipimpin oleh Son Hyuk (Cha Seung Won), menculik presiden dan putrinya yang sedang berada di Italia. Siwon bersama badan keamanan nasional pun bertugas menyelamatkan presiden.

  1. Poseidon

Masih bertema action, Siwon berperan sebagai Kim Sun Woo. Kali ini ia berperan sebagai anak SMA yang nakal. Karena bosan dengan aksi-aksi nakalnya, Sun Woo justru bergabung dengan tim pasukan khusus bernama Poseidon. Penasaran tugas apa yang dijalani Sun Woo di Poseidon? Kalian bisa temukan jawabannya dengan menonton drama ini!

  1. Skip Beat!

Tak hanya tampil di drama Korea, Siwon berhasil memperlebar sayapnya hingga ke Taiwan. Bersama Lee Dong Hae, Ivy Chen, Chin King, dan artis Taiwan lainnya, kalian akan menemukan pesona yang berbeda dari diri Siwon di drama ini.

Exit mobile version